Mantan bek AC Milan Dario Bonetti menilai, sikap yang ditunjukkan para pemain Rossoneri ketika bentrok dengan Udinese benar-benar memalukan.
Di pertandingan pembuka Serie A Italia itu, pasukan Marco Giampaolo menelan kekalahan 1-0 dari Udinese. Mirisnya, di laga itu, Milan tak sekali pun mampu membuat sepakan tepat sasaran.
Bonetti melihat, para pemain Milan seperti tak punya gairah dalam menghadapi pertandingan. Dia mengaku malu melihat tim kesayangannya ini di masa sekarang.
"Milan benar-benar mengecewakan. Saya harus katakan, itu adalah sikap yang memalukan," tukas Bonetti kepada TMW.
"Dalam sepakbola, Anda tidak hanya cukup bermain indah, Anda perlu ketangguhan dan determinasi. Dari sudut pandang ini, tim harus berkembang pesat, tanpa melupakan musim lalu bahwa merebut tempat di Eropa hanya ditaklukkan dengan karakter dan usaha keras," urainya.
Lebih lanjut, Bonetti khawatir, Milan polesan Giampaolo telah kehilangan motivasi untuk meraih sesuatu di musim baru ini.
"Saya juga khawatir mengenai aspek karakter. Tidak hanya pertanyaan teritoris, motivasi dan jumlah agresi mereka," tandasnya.


