Kiper Manchester City Ederson mengakui, memenangi gelar Liga Primer Inggris untuk dua musim berturut-turut tidak akan mudah.
The Citizens menjalani musim 2017/18 yang sangat mengesankan, memecahkan rekor poin di Liga Primer, sekaligus memenangi gelar domestik dan Piala Carabao.
Namun, City justru tidak menjalani awal musim yang sempurna setelah kalah 2-1 di tangan Olympique Lyon di laga pembuka grup Liga Champions pada pertenganhan pekan ini. Meski begitu, Ederson meminta timnya untuk segera bangkit dengan kuat.
"Kami memiliki kapasitas untuk mengatasi situasi ini. Tentunya, kami ingin memulai Liga Champions dengan kemenangan, tapi ini adalah tentang menegakkan kepala kami, fokus pada pertandingan berikutnya dan menampilkan sepakbola yang telah kami mainkan selama ini," ujar Ederson kepada wartawan.
"Kami sadar ini akan sulit. Musim lalu, kami hampir memiliki musim yang sempurna, mencapai target-target kami, dan memecahkan rekor, serta menang lagi akan menjadi sangat sulit. Betapa sulitnya mempertahankan gelar buat tim untuk menunjukkan sangat kompetitifnya divisi ini dan betapa sulitnya untuk menang, tapi saya pikir jika kami bisa mempertahankan gaya yang sama, etika, dan cara kerja, kami akan memiliki peluang yang sama untuk memenangi liga."
"Saya pikir manajer kami [Pep Guardiola] adalah manajer yang sangat ambisius, ia ingin menang dan bermain bagus, itulah pesan yang ia berikan kepada kami."



