2018-06-07 Lukaku Hazard BelgiumGetty Images

Eden Hazard Optimistis Romelu Lukaku Akan Menggebrak Di Inter Milan

Bintang Real Madrid Eden Hazard berpendapat, striker Romelu Lukaku akan membuat gebrakan besar bersama klub barunya Inter Milan di musim 2019/20 ini

Kedua pilar timnas Belgia ini pernah bahu membahu bersama di Chelsea. Hazard mengetahui betul bagaimana kualitas eks penyerang Everton tersebut.

Setelah negosiasi berlarut-larut antara Inter dan Manchester United, Lukaku akhinya diresmikan Nerazzurri pada pekan ini. Hazard yakin, Lukaku akan memberikan impak di Giuseppe Meazza.

"Lukaku adalah striker yang fantastis, seorang bintang yang bisa beradaptasi dengan banyak tim," tutur Hazard kepada Corriere dello Sport.

"Dia mencetak banyak gol, yang tentu saja penting bagi seorang striker sentral. Akan tetapi, akan menjadi kekeliruan jika hanya menilai dari aspek itu. Dia pun banyak melakukan hal-hal lainnya," lanjut Hazard.

"Sebagai contoh, Lukaku adalah pemain yang cakap dalam menahan bola sehingga membuat pemain lain bisa maju. Bersamanya di tim, semua pemain bisa bermain jadi lebih meningkat," pungkasnya.

Iklan

ENJOYED THIS STORY?

Add GOAL.com as a preferred source on Google to see more of our reporting

0