Presiden Barcelona Joan Laporta tak keberatan untuk mempertahankan Ronald Koeman sebagai pelatih kepala untuk musim depan.
Namun, ada dua syarat yang diminta oleh sang presiden, yang harus ditunaikan mantan pelatih timans Belanda tersebut jika ingin tetap bekerja di Camp Nou.
Apa itu?
Mulanya, sempat mencuat kabar yang menyebut para petinggi Barca sedang menggodok rencana untuk merombak kembali klub dari sisi manajerial. Namun dalam perkembangannya, Laporta kini luluh dan mengungkapkan komitmennya untuk Koeman agar menjalani musim kedua di Catalunya.
Sebagaimana diberitakan SER Catalunya, Koeman diizinkan untuk menuntaskan kontrak dua tahunnya, yang berarti musim depan dia akan melalui periode terakhir di Barca.
Tuntutan pertama, Laporta meminta agar Koeman mengembalikan sistem Barce ke formasi 4-3-3. Hal ini, seperti ditegaskan sang presiden, tak boleh ditawar-tawar.
Tuntutan berikutnya, Barca polesan Koeman diminta untuk bermain lebih menyerang dibandingkan apa yang ditunjukkan mereka sepanjang kampanye 2020/21 lalu.
Kendati produktivitas gol Los Blaugrana masih jadi yang terbaik dibanding seluruh tim di La Liga musim lalu, Laporta tetap menginginkan klubnya ini agar bermain lebih eksplosif.
Dalam beberapa hari terakhir memang sudah ada pembicaraan dilakukan antara Koeman, Laporta dan Rafa Yuste.
Kamis ini, Koeman, yang pernah membawa Barca juara Liga Champions sebagai pemain, juga akan berjumpa dengan direktur olahraga Mateu Alemany untuk berdiskusi lebih lanjut terkait perencanaan skuad jelang musim 2021/22.


