Denis Zakaria Gladbach 06102019Getty

Ditaksir Klub-Klub Top Eropa, Denis Zakaria Membumi

Gelandang berbakat Borussia M'gladbach Denis Zakaria santai menanggapi berbagai rumor yang mengaitkan dia dengan deretan klub top Eropa.

Pemain internasional Swiss tersebut menjadi target transfer klub-klub elite seperti Manchester United, Tottenham Hotspur dan Inter Milan. 

Gladbach tampak tidak keberatan melepas sang pemain asal para peminat berani maju dengan penawaran di angka €50 juta.

Kendati demikian, sang youngster mengatakan; "Saya bahagia dengan Borussia dan saya ingin memainkan peranan penting di Gladbach sebisa mungkin."

Zakaria menyatakan, sangat penting untuk tetap menjaga sikap rendah hati demi kemajuan kariernya di tengah banyaknya minat yang datang pada dirinya.

"Hal terpenting adalah saya harus tetap membumi dan tidak mengkhawatirkan tentang hal-hal lainnya," pungkas sang gelandang.

Iklan
0