Hernan Dario Gomez PanamaGetty

Disebut Tim Terburuk Di Piala Dunia 2018, Pelatih Panama Kecam Wartawan

Pelatih Panama Hernan Dario Gomez tak bisa menyembunyikan amarahnya setelah seorang wartawan menyebut timnya sebagai yang terburuk di Piala Dunia 2018.

Tim asal Amerika Tengah tersebut – yang menjalani debutnya di Piala Dunia ini – sudah tersingkir sejak matchday kedua babak grup setelah dipermak Inggris dengan skor telak 6-1.

Sebelum itu Panama mendapati awalan yang tak mudah lantaran dibantai 3-0 oleh Belgia, sebelum kemudian menyudahi babak grup dengan menelan kekalahan 2-1 dari Tunisia.

Gomez lantas menampik anggapan jurnalis yang menyebut Panama sebagai tim terburuk di Rusia 2018, selagi ia membahas soal infrastruktur negara tersebut yang sejatinya masih dalam tahap berkembang.

“Kami ada di urutan terakhir, ya… namun tim terburuk?” buka Gomez di sesi konferensi pers.

“Anda harus membandingkan banyak hal, seperti tempat latihan pesepakbola dan edukasi dari olahraga ini. Kami adalah tim terbaru, itu jelas, dan salah satu yang memiliki tingkat kesulitan tertinggi.

“Jika kalian lihat lapangan yang kami miliki, infrastrukturnya, ini adalah tim yang sedang berkembang. Kita semua bekerja sangat keras dan memainkan setiap pertandingan melawan tim yang sebelumnya pernah mencicipi Piala Dunia.

“Anda tidak bisa menyebut kami tim terburuk, itu sangat tidak hormat,” imbuhnya.

LIMA ARTIKEL TOP PEKAN INI I
1.Babak 16 Besar Piala Dunia 2018: Prancis Jumpa Argentina!
2.Lionel Messi Selalu Yakin Argentina Bakal Lolos
3.Bertemu Prancis, Ini Yang Dikhawatirkan Lionel Messi
4.RESMI: AC Milan Dicoret Dari Liga Europa 2018/19
5.Ini Pembagian Pot Sepakbola Asian Games 2018
Footer Banner Piala Dunia 2018
Iklan
0