- Mendy menolak kontrak baru dari Chelsea
- Kiper Senegal itu tidak senang dengan gaji yang ditawarkan
- Sosok 30 tahun itu ingin dibayar setara Kepa
APA YANG TERJADI?
Menurut The Sun, The Blues telah menawarkan kiper Senegal Edouard Mendy kontrak baru berdurasi enam tahun dalam upaya untuk mempertahankannya di klub, dua setengah tahun sebelum kontraknya saat ini berakhir, tetapi dia menolaknya karena merasa klub tidak menunjukkan 'rasa hormat' kepadanya terkait permasalahan gaji.
Pemain berusia 30 tahun itu dilaporkan menerima bayaran hingga £100.000 per minggu tetapi dia menginginkan jumlah yang mendekati saingannya Kepa Arrizabalaga yang dikatakan berpenghasilan hampir dua kali lipat.
APA YANG DIKATAKAN?
"Edouard kembali ke Chelsea dan dia siap bermain," kata orang dalam klub kepada The Sun. “Tapi ada firasat bahwa situasi [pembicaraan] kontrak tidak akan [melangkah] ke mana-mana.
"Edouard telah memenangkan beberapa trofi besar untuk Chelsea, tetapi ada firasat bahwa dia tidak cukup dihormati oleh klub terkait kontrak baru."
GAMBARAN BESAR
Mendy merapat ke Chelsea sejak musim panas 2020 setelah bergabung dari klub Ligue 1 Rennes. Ia langsung diplot sebagai No.1, sebagaimana mereka memenangkan Liga Champions 2020/21 dan Piala Dunia Antarlub.
Dia terpilih sebagai Kiper Terbaik FIFA 2021 sebelum memenangkan Piala Afrika bersama Senegal di Kamerun pada Februari tahun ini.
Mendy mulai mengawal gawang Chelsea musim ini tetapi kehilangan tempatnya setelah menderita cedera pada September dan baru kembali pada akhir Oktober.
Mendy, yang tampil di keempat pertandingan untuk Senegal dalam perjalanan mereka ke babak 16 besar Piala Dunia, dilaporkan menjadi target transfer juara Serie A AC Milan serta klub Prancis Monaco dan Nice.
DALAM FOTO
Getty ImagesBERIKUTNYA?
Dengan Mendy kembali ke Chelsea dan Kepa dinyatakan fit, akan menarik untuk melihat siapa yang dipilih oleh manajer Graham Potter untuk lanjutan Liga Primer melawan Bournemouth pada 27 Desember.


