Arsenal, Aston Villa, Manchester United dan Bayern Munich telah diberitahu bahwa Norwich City hanya akan berpisah dengan bintang-bintangnya seperti Emiliano Buendia, Todd Cantwell dan Max Aarons jika ada tawaran lebih dari £30 juta ($ 43 juta) diajukan.
The Canaries sedang mempersiapkan diri untuk kembali bersaing di Liga Primer Inggris setelah promosi dari Championship di kesempatan pertama.
Sejauh ini masih harus dilihat apakah aset berharga mereka dapat dipertahankan, mengingat pemain seperti Buendia, Cantwell dan Aarons tengah dipantau oleh tim-tim di seluruh Eropa.
Apa Yang Dikatakan?
Norwich mengetahui minat klub-klub tersebut tetapi direktur olahraga Stuart Webber mengatakan bahwa diperlukan rekor transfer klub agar penjualan dapat berjalan.
Dia mengatakan kepada BBC Sport: "Jika kami menjual salah satunya, itu harus menjadi rekor transfer klub.
"Ini mungkin akan dimulai dengan angka tiga di depan [penawarannya] dan itu akan memberi kami peluang besar untuk mungkin membuat seluruh skuad lebih baik. Kami sangat santai dengan itu."
Gambaran Besarnya
GettyArsenal dan Villa telah dikaitkan dengan playmaker Argentina Buendia, selagi The Villans juga dikatakan tertarik pada Cantwell sebagaimana mereka membuat rencana darurat menjelang kemungkinan hengkang Jack Grealish.
Aarons adalah satu pemain lain yang menarik perhatian dari jauh, setelah dikaitkan dengan United dan Bayern di masa lalu, tetapi Norwich siap untuk mempertahankannya.
The Canaries sadar bahwa mereka perlu menghasilkan uang, setelah melepas bintang muda seperti James Maddison dan Ben Godfrey di masa lalu, tetapi memiliki model bisnis yang baik yang akan memungkinkan mereka untuk tetap kompetitif apa pun yang terjadi.
Webber menambahkan tentang klubnya yang akan kembali ke jajaran elite sepakbola Inggris: "Anda bisa menghabiskan £120 juta bersih dan terdegradasi. Itu telah terbukti lebih dari sekali.
"Kami tidak bisa melakukan semuanya sekarang hanya untuk mencoba bertahan selama satu musim karena, jika kami terdegradasi, kami berada dalam masalah yang dalam dan semakin dalam.
"Anda dapat melakukannya jika Anda memiliki seorang dermawan kaya yang berkata, 'Belanjakan £100 juta - jika terjadi kesalahan, maka saya bisa melupakannya’. Kami tidak memiliki itu.
"Versi kami akan masuk ke administrasi [kebangkrutan]. Kami tidak bisa mengambil risiko itu."
