Martin Dubravka Newcastle 2018-19Getty Images

Berita Transfer - Martin Dubravka Tolak Juventus, Setia Di Newcastle United

Kiper Newcaslte United Martin Dubravka menyatakan, dirinya bahagia di musim perdananya di Inggris di tengah beredarnya rumor Juventus.

Bianconeri disebut-sebut tertarik untuk meminang sang penjaga gawang, tetapi yang bersangkutan mendeklarasikan kesetiaannya untuk klub Liga Primer Inggris tersebut.

"Saya bahagia. Saya masih punya kontrak satu setengah tahun di sini," tutur Dubravka saat menjelaskan musim pertamanya di St James' Park.

"Ketika saya datang ke sini, saya adalah pemain newbie [untuk Liga Primer], dan sekarang saya bermain di sepanjang musim. Tentu saja, saya ingin menjadi kiper di setiap pertandingan," lanjutnya.

Dubravka mengenang pertandingan yang tak akan pernah dilupakan sejak berseragam Newcastle. Laga kontra Manchester United selalu lekat di ingatannya.

"Saya kira, saya tidak akan mengawal gawang setiap laga. Saya hanya menunggu kesempatan saya, yang datang ketika melawan Manchester United setelah satu pekan. Sungguh itu adalah debut menawan," tandas Dubravka.

ARTIKEL TOP PEKAN INI
1.Hazard: Bukan Rahasia, Impian Saya Bela Real Madrid
2.Persija Jakarta Resmi Rekrut Pelatih Asal Spanyol
3.Riccardo Montolivo Tinggalkan AC Milan Dengan Luka
4.Gabung United, Ini Saran Ryan Giggs Untuk Daniel James
5.Hazard Kalahkan Ronaldo, Ini 20 Pemain Termahal Madrid
Selengkapnya:
Daftar Artikel Terlaris Goal Indonesia
Hazard, Neymar, Depay, Sancho
Iklan

ENJOYED THIS STORY?

Add GOAL.com as a preferred source on Google to see more of our reporting

0