Arsenal dilaporkan telah menetapkan banderol harga kapten mereka, Laurent Koscielny.
Menurut Daily Star, The Gunners memasang banderol harga Koscielny £10,6 juta. Bagi siapa pun peminat, mesti menawar tak kurang dari nominal tersebut.
Borussia Dortmund sudah menunjukkan ketertarikannya pada pemain belakang Prancis tersebut. Arsenal akan dengan senang hati menerima klub Bundesliga itu apabila mengajukan penawaran konkret.
Emery diberitahu pihak klub, jika dia ingin mendapatkan anggaran untuk berbelanja di musim panas ini, maka dia mesti menjual sejumlah pemainnya di skuat.
Koscielny dirasa paling mungkin untuk dilepas. Pria Spanyol itu belakangan diketahui menyasar youngster Saint-Etienne William Saliba yang berposisi sama dengan Koscielny.
Laporan di Prancis menyebut, Arsenal telah berada di tahapan akhir dalam proses negosiasi dengan pemain berbakat berusia 18 tahun tersebut.



