Manchester United semakin intensif mendekati PSV Eindhoven demi mendapatkan tanda tangan winger Steven Bergwijn.
De Telegraaf memberitakan, tim pemandu bakat The Red Devils hadir ketika PSV bermain imbang 2-2 kontra FC Emmen pada Minggu lalu, untuk mengetahui lebih detail permainan Bergwijn.
Petinggi United meyakini betul potensi Bergwijn yang dipandang akan cocok merumput di Liga Primer Inggris.
Selain pemandu bakat, sejumlah petinggi United juga telah menyaksikan langsung performa Bergwijn dalam beberapa kesempatan.
Hanya saja United tidak sendirian. Inter Milan juga diyakini tengah membidik serius sang winger. Namun, pihak PSV memastikan tidak akan menguangkan asetnya tersebut pada bulan ini.
Kabarnya, raksasa Eredivisie Belanda ini siap melepas Bergwijn di bursa transfer musim panas mendatang.
Getty



