GFXID Bursa Transfer Januari 2019Rido Alamsah/Goal Indonesia

Legenda Real Madrid Anggap Blunder Transfer Alvaro Morata Ke Atletico Madrid

Mantan bintang Real Madrid Bernd Schuster menyarankan agar Alvaro Morata membatalkan niatan bergabung dengan Atletico Madrid di Januari ini.

Sang striker merapat ke Chelsea dari Real Madrid pada musim panas 2017 silam, akan tetapi gagal memenuhi ekspektasi publik London ketika berseragam The Blues.

Kini, dia dilaporkan selangkah lagi akan berbaju Los Rojiblancos dengan kesepakatan peminjaman. Schuster melihat, transfer ini akan jadi sebuah blunder. 

"Saya terkejut dengan transfer Morata ke Atleti," ujar Schuster kepada Onda Cero.

"Saya tidak tahu, apakah mereka tim [yang tepat] untuk dia. Saya menilai, Morata dahulu blunder meninggalkan Real Madrid."

Menurut Schuster, Morata keliru angkat kaki dari Madrid di masa lalu hanya karena tidak sabar dengan situasinya di Santiago Bernabeu.

"Dia keliru [hengkang dari Madrid]. Harusnya, dia bersabar," pungkas sang legenda.

ARTIKEL TOP PEKAN INI I
1.Emiliano Sala Sempat Kirim Pesan Hilang Kontak
2.Daftar Pemain Persija Jakarta Untuk Liga Champions Asia
3.Marcus Rashford Berpotensi Pensiun Dini
4.Marcelo Minta Dijual Ke Juventus
5.Swafoto Di Pesawat Pribadi, Cristiano Ronaldo Tuai Kecaman
Selengkapnya:
Daftar Artikel Terlaris Goal Indonesia
GFXID Bursa Transfer Januari 2019Getty
Iklan

ENJOYED THIS STORY?

Add GOAL.com as a preferred source on Google to see more of our reporting

0