AC Mailand New Away Kit 2019Twitter/AC Milan

Berita Serie A - AC Milan Perkenalkan Seragam Tandang Musim 2019/20

PUMA dan AC Milan memperkenalkan jersey tandang untuk musim 2019/20, dirancang dengan mengedepankan warna putih ikonik klub, yang identik dengan kemenangan besar di masa kejayaan Rossoneri.

Pertama kali digunakan pada 1910, kit berwarna putih ini sejak saat itu selalu dipilih untuk dikenakan saat memainkan laga-laga final mayor. 

Dengan seragam berwarna putih ini, kubu San Siro telah memenangkan enam gelar Liga Champions, satu Piala Super Eropa, satu Piala Dunia Antarklub dan satu Piala Interkontinental. Bahkan jersey ini mendapat julukan sebagai 'The Lucky One'.

Kostum tandang terbaru Milan ini terinspirasi dari desain klasik, dengan tetap bersih dan murni. Bahu menampilkan elemen yang sama dari warna DNA Milan yaitu merah dan hitam.

Seragam away teranyar Milan ini akan melakoni debut pada 28 Juli mendatang ketika klub bentrok dengan Benfica dalam tur pramusim di Amerika Serikat. Wakil Portugal itu pernah dihadapi Milan di final European Cup pada 1963 dan 1990.

Jersey ini memiliki teknologi dryCELL PUMA, teknologi pengontrol kelembaban yang dimasukkan ke dalam bahan untuk menarik keringat  dari kulit ke permukaan, memastikan di tubuh kering seberat apapun pergerakan pemain yang mengenakannya.

Iklan

ENJOYED THIS STORY?

Add GOAL.com as a preferred source on Google to see more of our reporting

0