Artur Gevorkyan, mengungkapkan tidak mudah mengambil keputusan gabung dengan Persib Bandung. Ia menyebut tak langsung menerima pinangan yang diberikan Maung Bandung pada awal musim ini.
Menurut Artur, ada sejumlah pertimbangan yang dilakukannya sebelum mau meneken kontrak dengan Persib. Kondisi tersebut karena penyerang asal Turkmenistan ini belum pernah tampil di Indonesia.
Hanya saja, setelah berbicara dengan klub sebelumnya dan mencari tahu tentang Persib, Artur mau gabung. Ia pun langsung memberikan penampilan terbaiknya dengan mengemas dua gol dari dua pertandingan.
Selain itu, Artur menyampaikan tidak bisa membandingkan kompetisi Indonesia dengan Turkmenistan. Menurutnya, setiap kompetisi yang ada mempunyai kelebihan dan kelemahan.
"Saya tidak bisa mengatakan bahwa kompetisi Indonesia lebih kuat atau tidak. Ini adalah kompetisi yang berbeda, iklim juga berbeda, begitu pun situasinya," kata Artur dikutip dari Turkmenportal.
"Persib sangat bagus, manajemen klub juga. Saya puas dengan keberadaan di tim. Dalam pertandingan terakhir, kami bermain imbang dan sebelumnya kami memenangkan satu pertandingan. Laga-laga berikutnya harus dimenangkan."
"Target utama adalah di kompetisi. Kami memiliki pemain yang bagus. Kami akan berusaha memenuhi tugas yang diberikan kepada kami," tambah pesepakbola berusia 34 tahun tersebut.
Saat ini Artur sedang meninggalkan Persib. Eks Qizilqum Zarafshon tersebut mendapat panggilan dari timnas Turkmenistan untuk persiapan jelang laga uji coba kontra Uganda, pada 9 Juni 2019.



