KoulibalyGetty Images

Selangkah Lagi Kalidou Koulibaly Teken Kontrak Baru Di Napoli

Napoli dikabarkan selangkah lagi memperpanjang kontrak bek andalan mereka, Kalidou Koulibaly.

Tuttomercatoweb memberitakan, sang defender akan meneken kontrak baru yang akan membuat dia memiliki gaji mencapai €6 juta per tahun.

Diketahui, kesepakatan kontrak baru ini tidak akan memuat klausul pelepasan untuk Koulibaly, sehingga dia di masa depan bisa bergabung klub peminat dengan jalan yang tak rumit.

Koulibaly sejauh ini santer dikait-kaitkan dengan pintu Liga Primer Inggris, di mana klub-klub elite macam Manchester United dan Chelsea amat menginginkan tenaganya.

Kendati demikian, Napoli telah menegaskan, pihaknya tidak bakal berkenan duduk satu meja dengan para peminat karena menjadikan Koulibaly sebagai bagian dari proyek jangka panjang.

Bahkan, kabarnya Napoli juga telah menolak penawaran di kisaran angka 100 juta euro buat sang bek.

Di bawah komando Carlo Ancelotti, Napoli berada di trek juara mengintai Juventus dengan menempati posisi kedua klasemen sementara Serie A Italia.

Iklan

ENJOYED THIS STORY?

Add GOAL.com as a preferred source on Google to see more of our reporting

0