Jurgen Klopp yakin, striker belia Rhian Brewster akan unjuk gigi ketika dimainkan dalam rangkaian program pramusim Liverpool karena bakal diberi peran penting.
Remaja 19 tahun itu, yang belum melakoni full debut untuk The Reds, mampu mencetak 20 gol dalam 23 penampilannya bagi timnas Inggris U-17. Namanya digadang-gadang bakal memiliki masa depan cerah di Merseyside dan dia telah masuk di bench tim utama ketika final Liga Champions musim lalu kontra Tottenham Hotspur.
Kendati perkembangan Brewster sempat terhambat karena mengalami cedera engkel yang membuat dia lebih banyak menepi musim lalu, Klopp tidak meragukan sang youngster untuk melangkah lebih jauh pada musim ini.
"Rhian benar-benar sosok yang sangat bertalenta. Kami benar-benar tak sabar melihatnya dalam pelatihan tim. Akan memiliki peran penting bagi kami, kami memang merencanakan peran penting bagi dia," ujar Klopp di laman resmi klub.
Brewster bukan satu-satunya pemain Liverpool yang kembali ke Melwood dengan keadaan terbebas cedera. Alex Oxlade-Chamberlain, Joe Gomez dan Adam Lallana bak "pemain baru" bagi Klopp.
"Setelah serangkaian problem musim lalu, jika para pemain ini bisa mempertahankan kebugaran, maka itu akan sangat berbeda dengan musim lalu bagi tim ini karena akan ada kualitas nyata," imbuh Klopp.
"Semoga kami bisa memberi mereka waktu karena sudah lama sejak mereka menjalani sejumlah laga kompetitif. Kami mulai sangat intens melawan Tranmere setelah hanya beberapa hari latihan, lalu menghadapi Bradford," kata Klopp lagi.
"Anda memainkan laga-laga ini tidak hanya melakukan sesuatu selama 90 menit, Anda ingin melihat hal-hal lainnya macam peningkatan, gairah. Kami harus siap lebih awal, kami memulai liga pada Jumat malam melawan Norwich. Kami harus siap," pungkasnya.


