Dokter Italia Ciro Mauro mengungkapkan perihal kondisi gelandang LiverpoolNaby Keita.
Keita dilarikan ke rumah sakit setelah mengalami cedera saat The Reds bentrok dengan Napoli di ajang Liga Champions tengah pekan lalu.
Media Italia memberitakan, sang pemain harus dirawat di unit kardiologi rumah sakit Antonio Cardarelli, Naples.
Mauro selaku kepala departemen kardiologi di fasilitas medis sekaligus koordinator penerimaan gawat darurat, mengawasi langsung perkembangan Keita.
Kepada radio Italia, dia mengonfirmasikan, Keita harus menginap setelah menjalani MRI dan pemindaian CAT pada tulang belakangnya setelah dia tergolek di San Paolo.
"Keita baru saja selesai ditangani. Dia harus terbang ke Liverpool pukul 2 siang. Dia tidak memiliki masalah kardiologis. Ini adalah trauma punggung yang cukup kuat," ujar Dr Mauro.
"Dia mejalani MRI dan scan CAT untuk mengetahui masalah tulang belakangnya. Ini tidak ada hubungangannya dengan kardiovaskular. Sang pemain tenang ketika dia pergi dan dokter Naples sudah memberinya tagihan pengobatan yang baik."
Namun, Dr Mauro, yang merupakan fan Napoli, berkelakar bahwa dia ingin Keita lebih lama lagi dirawat di rumah sakit Naples.
"Kami merekomendasikan pemulihan lebih lama lagi di sini, jadi dia tidak bisa bermain saat Liverpool kontra Napoli. Kami hanya berharap, dia tidak begitu fit saat pertandingan ini kembali dihelat," candanya, berharap Napoli bisa bermain gemilang lagi ketika LFC minus Keita.





