Striker Juventus Paulo Dybala mengingatkan Paris Saint-Germain agar tidak terkecoh dengan kondisi Manchester United sepanjang musim ini.
The Red Devils memang tengah mengalami inkonsistensi di bawa polesan Jose Mourinho. Akan tetapi bagi Dybala, Setan Merah selalu bisa menghadirkan kejutan.
Seperti diketahui, hasil undian 16 besar Liga Champions mempertemukan PSG dan United.
Dybala mengetahui betul kualitas United ketika Bianconeri menghadapinya di fase penyisihan UCL.
"Sungguh sulit memberi masukan karena Manchester adalah tim yang hebat," ujar Dybala.
"Sekarang ini, tampak seperti mereka akan melewati periode sulit dan bahkan ketika kami menghadapinya, kami punya banyak kans mencetak gol, menutup pertandingan. Tapi kami tidak berhasil dan mereka kencang dalam sepuluh menit, lalu menutup pertandingan!"
"Terihat seperti tim yang tidak ingin bermain, yang menunggu Anda tetapi ketika Anda tidak memperhitungkannya, tapi kemudian mereka mencetak gol dan menyakiti Anda," tandas Dybala.
Getty