Legenda Italia Andrea Pirlo membeberkan rencana hendak merambah dunia manajerial.
Eks gelandang AC Milan dan Juventus tersebut sedang proses untuk mendapatkan lencana kepelatihan setelah gantung sepatu.
"Saya mengambil kursus selama musim panas. Ini adalah ide yang membuat saya tertarik," ujar Pirlo kepada Sky Sport Italia.
"Saya memang belum tahu apakah itu [melatih] adalah sesuatu yang akan saya jalankan, tetapi saya akan memutuskan di saat yang tepat. Jika saya menjadi pelatih, tidak sekadar jadi pelatih, jadi saya bisa melakukannya dengan cara yang terbaik."
Beberapa mantan rekan setim Pirlo kini telah menjalani peran sebagai pelatih kepala di sejumlah klub Serie A Italia.
Pirlo juga berbagi pandangan mengenai favorit juara di kancah domestik dan Eropa. Menurutnya, Juventus dan Liverpool akan sulit dihentikan di periode 2018/19 ini.
"Di Serie A, Juventus adalah tim yang berada dua langkah di depan lainnya, sementara di Liga Champions, saya melihat yang favorit adalah Liverpool, Barcelona, Manchester City, Bayern Munich dan Juventus," tambahnya.





