Steven Zhang, orang nomor satu di Inter Milan, membeberkan rencana klub dalam sepuluh tahun ke depan.
Sang owner berjanji kepada fans Nerazzurri di tangan Suning tim akan dibentuk kembali menjadi salah satu yang disegani di Eropa bahkan dunia.
"Dalam tiga sampai lima tahun berikutnya, Inter akan melanjutkan pertumbuhan dan menargetkan untuk pencapaian yang lebih tinggi lagi," tukas pria 27 tahun tersebut kepada Xinhua.
"Hanya dengan berada di Liga Champions, nilai para pemain kami, brand dan bahkan persepsi terhadap klub kami di kalangan para fans akan meningkat drastis," jelasnya.
"Tentu saja, semakin sulit pendakian, semakin gigih kita harus mengejar, dan melangkah setahap demi setahap," tambah sang presiden klub
Zhang kemudian mengungkapkan rencana terbesarnya bersama kubu Giuseppe Meazza.
"Untuk tiga tahun, lima tahun dan 10 tahun berikutnya, kami harus bergerak menuju target untuk kembali ke jajaran top dunia," pungkas Zhang.


