Christian Chivu, InterGetty Images

Berita Inter Milan - Cristian Chivu Ditunjuk Tangani Tim U-17

Cristian Chivu resmi kembali ke Inter Milan. Namun tentu saja bukan untuk kembali bermain di atas lapangan hijau bagi Nerazzurri.

Pria Rumania ini bergabung kembali ke Giuseppe Meazza untuk mengambil posisi sebagai pelatih Inter U-17.

Chivu telah digadang-gadang sebagai pelatih tim muda Inter sejak awal bursa transfer musim panas ini, tetapi baru saja diresmikan.

"Saya tak sabar untuk kembali lagi setelah jeda musim panas. Bagi saya, melatih U-17 menghadirkan tantangan baru: utamanya adalah untuk dapat menyampaikan gagasan yang saya punya kepada anak-anak," tutur Chivu kepada wartawan.

"Ini adalah periode di mana kami harus saling mengenal satu sama lain. Tim ini harus memahami secepatnya apa yang kami targetkan untuk diraih selama musim ini," lanjut sang legenda.

"Ini adalah usia yang sangat signifikan bagi perkembangan anak-anak, sekarang semua orang harus mengambil langkah ke depan untuk menjadi pesepakbola dalam beberapa tahun berikutnya. Ini adalah tahun yang sangat penting bagi masa depan mereka. Tugas kami adalah membantu mereka mewujudkan mimpinya," pungkas Chivu.

Iklan

ENJOYED THIS STORY?

Add GOAL.com as a preferred source on Google to see more of our reporting

0