Mantan pelatih kebugaran Manchester United Stefano Rapetti bersiap untuk bergabung dengan AC Milan di musim panas ini.
Pelatih baru Rossoneri Marco Giampaolo telah memasukkan nama Rapetti ke dalam daftar staf pelatih yang akan membantunya selama bekerja di San Siro untuk kampanye 2019/20.
Rapetti hijrah ke Old Trafford ketika dibawah oleh manajer Jose Mourinho. Keduanya sudah saling kenal ketika bekerja bareng di Inter Milan.
Sempat bersama Giampaolo di Sampdoria sebelum akhirnya hengkang ke Manchester pada tahun lalu, kini Giampaolo ingin kembali bereuni dengan Rapetti dan berharap bisa mendatangkannya sebelum genderang Serie A musim 2019/20 ditabuh.
Giampaolo ditunjuk menjadi pelatih kepala Milan setelah klub raksasa Serie A Italia ini tidak melanjutkan ikatan kerja dengan Gennaro Gattuso.




