Di tengah rumor penjualan dirinya di bursa transfer Januari, Hakan Calhanoglu menegaskan komitmennya untuk AC Milan.
Calhanoglu merasa amat bahagia bermain untuk Rossoneri dak tidak menatap peluang hengkang.
Belakangan memang mencuat rumor yang menyatakan, Milan tak keberatan menguangkan Calhanoglu demi bisa mendapatkan tanda tangan gelandang berpengalaman Chelsea Cesc Fabregas.
"Saya bahagia di Milan," ungkap Calhanoglu kepada DAZN.
"Saya bahagia bekerja dengan [pelatih Gennaro] Gattuso dan jajaran stafnya. Saya merasa seperti di rumah sendiri di sini, Milan."
"Hubungan kami [dengan Gattuso] berjalan sangat baik, bahkan ketika dia marah dengan saya. Saya menerima itu, karena dia adalah pelatih yang hebat dengan mentalitas menang."
"Ketika hal itu terjadi, Anda lebih baik diam, tidak mengatakan apa pun. Jika tidak, Anda akan mendapatkan sentilan di telinga," tambah Calhanoglu.


