Anggaran gaji pemain jadi satu isu besar bagi Barcelona belakangan ini.
Manajemen Los Blaugrana pun diyakini akan menempuh cara dengan menjual pemain-pemain yang memiliki pendapatan supermewah.
Salah satu yang santer terdengar akan dilepas klub adalah Antoine Griezmann. Namun, presiden Barcelona Joan Laporta angkat suara perihal kabar ini dan memberikan bantahan keras dengan menyebut pemain juara Piala Dunia 2018 adalah "sosok penting bagi tim".
Yang jadi masalah sekarang adalah, Barca harus berpacu dengan waktu untuk segera mendaftarkan skuad mereka untuk periode 2021/22 jelang musim baru bergulir di tengah upaya mereka memangkas gaji para pemain.
"Para pemain yang kami datangkan bisa didaftarkan, seperti Memphis [Depay], Kun [Aguero] dan Eric [Garcia]. Anda semua menyadari keterbatasan yang dilatarbelakangi oleh utang yang kami miliki," tutur Laporta.
"Rasio yang kami miliki, tidak memudahkan bagi kami," imbuhnya.
"Kami bekerja sangat baik dengan LaLiga, [direktur olahraga] Mateu Alemany melakukan pekerjaannya dengan baik karena kami harus mengikuti aturan di luar, [fakta bahwa] kami kira lebih ketat dibanding di negara lain," jelasnya.
"Kami percaya diri bahwa baik dengan mengurangi tagihan gaji atau dengan beberapa formula yang bisa diterima oleh LaLiga, kami melihat niat baik dari pihak organisasi dan presidennya," ungkapnya.
"Dia [presiden LaLiga Javier Tebas] adalah orang pertama yang tertarik untuk memiliki pesepakbola hebat seperti Memphis Depay dan bermain di sini. Tapi ada aturannya," kata Laporta lagi.
"Para pemain bereaksi dengan baik dan mereka memahami. Mereka mendengarkan proposal yang diajukan dan mencari ragam solusi," tandas sang presiden.


