Lautaro Martinez, Real Madrid GFXGOAL / Getty

Usai Seremoni Ballon D'Or, Lautaro Martinez Ditodong Pertanyaan 2024 Untuk Real Madrid, Begini Respons Striker Inter Milan Itu

Kapten Inter Milan Lautaro Martinez sudah beberapa kali dispekulasikan dengan para raksasa La Liga Spanyol, tak terkecuali Real Madrid.

Kendati begitu, penyerang Argentina itu menegaskan komitmennya dengan Nerazzurri.

Di malam gala Ballon d'Or, awak media menodong Martinez dengan pertanyaan-pertanyaan seputar Madrid. Namun, dia dengan tegas berambisi untuk memberi yang terbaik bagi klubnya saat ini Inter.

"Tentu saja, kami sedang membicarakan tim yang sangat penting [Madrid], akan tetapi pikiran saya selalu tertuju pada Inter," jawab Martinez kepada awak media.

"Saya sangat bahagia di klub ini [Inter]. Saya terikat kontrak dan keluarga saya sangat bahagia di Milan. Malam ini spesial bagi saya, saya berterima kasih kepada Inter dan tim nasional Argentina," tambah Martinez.

Penampilan cemerlang dalam membawa Inter meraih Coppa Italia dan jadi finalis Liga Champions musim lalu mengantarnya masuk dalam nominasi Ballon d'Or 2023.

Tapi soal masa depannya, Martinez mantap setia bersama Inter.

"Apa yang saya harapkan untuk 2024? Bisa terus bersaing, membawa Inter setinggi mungkin dan mewakili Argentina dengan cara terbaik, dan memenangkan banyak trofi. Karena inilah olahraga," pungkasnya.

Iklan

ENJOYED THIS STORY?

Add GOAL.com as a preferred source on Google to see more of our reporting

0