Cristiano Ronaldo Man Utd 2021-22Getty Images

Bak Petir Di Siang Bolong, Cristiano Ronaldo Ke Manchester United: Lepasin Gue, Dong!

Cristiano Ronaldo telah meminta pergi meninggalkan Manchester United pada bursa transfer kali ini, GOAL dapat mengonfirmasi.

Legenda Portugal itu memberi tahu petinggi Old Trafford bahwa dia ingin hengkang selang setahun setelah mengamankan kepulangan ke klub, dan ia pun sudah menguraikan alasannya.

Beberapa sumber juga meyakini agen Jorge Mendes mungkin telah memiliki daftar klub yang berminat untuk merekrut kliennya.

Mengapa Ronaldo Ingin Pergi?

Ronaldo berambisi untuk terus bermain di Liga Champions sebagaimana ia mendekati akhir kariernya, dan kegagalan United dalam mengamankan finis empat besar musim lalu telah meyakinkannya untuk menemukan klub di mana ia dapat bersaing memperebutkan trofi bergengsi.

Pemain berusia 37 tahun itu lantas meminta United mengizinkannya pergi asalkan mereka menerima tawaran yang sesuai pada musim panas ini.

Mantan striker Real Madrid dan Juventus itu tidak yakin Setan Merah akan mampu bersaing musim ini – dan juga memiliki kekhawatiran atas kemampuan mereka finis di empat besar.

Mengingat pemain kelahiran Madeira itu memasuki usia senja karirnya, dia bersikeras ingin terus bermain di level tertinggi dan tidak ingin absen di Liga Champions bahkan untuk satu musim.

Penunjukan manajer baru Erik ten Hag juga belum berhasil meyakinkannya untuk menjadi bagian dari revolusi.

Klub Mana Yang Berminat Pada Ronaldo?

Mendes disebut telah mencari pembeli potensial, dengan Bayern Munich dan Chelsea semuanya dikaitkan dengan sang penyerang.

Adapun kembali ke Serie A juga telah dilaporkan oleh media Italia, seperti transfer ke Napoli hingga AS Roma.

GOAL memahami bahwa klub pembeli mungkin sudah berbaris untuk meminangnya

Bagaimana Tanggapan United?

United bersikeras Ronaldo tidak untuk dijual dan ia tetap menjadi bagian penting dari rencana Ten Hag.

Setelah kehilangan target striker Darwin Nunez pada musim panas ini, mereka kekurangan pilihan alternatif selain pemain sayap Ajax Antony, yang diharapkan Ten Hag untuk bisa direkrut.

Ten Hag merencanakan Ronaldo memimpin lini serangannya di musim pertamanya di klub, sebelum mencari penyerang tengah lain pada musim panas mendatang.

Seperti Apa Rencana United Di Bursa Transfer Ini?

Prioritas United adalah lini tengah, dengan Ten Hag mendekati kesepakatan untuk target utama Frenkie de Jong, sementara tawaran juga telah dibuat untuk Christian Eriksen yang kontraknya sudah habis.

Bek kiri Feyenoord Tyrell Malacia kemungkinan akan menjadi rekrutan pertamanya, selagi tawaran lain telah dilayangkan untuk bek sentral Ajax Lisandro Martinez.

Iklan
0