2019_9_22_wenger

Arsene Wenger Pertimbangkan Gabung FIFA

Mantan manajer Arsenal Arsene Wenger mengonfirmasi, dirinya mempertimbangkan untuk mengambil peran teknis di FIFA.

Meski begitu, juru taktik berkebangsaan Prancis tersebut juga tidak sepenuhnya menutup peluang untuk kembali ke dunia manajerial.

Seperti diketahui, Wenger tak lagi melatih tim sejak Mei 2018 setelah 22 tahun mengabdi bagi The Gunners. Wenger kemudian mengungkapkan rencananya bersama FIFA.

"Saya hanya ingin membagi apa yang saya pelajari, memberikan itu semua kembali ke dalam permainan, tapi dengan cara yang berbeda. Saya tidak yakin apakah saya pun akan berhenti melatih, karena godaan masih ada. Tapi saya harus melihat, apakah saya menyukainya dan bisakah saya efisien," tutur Wenger kepada beIN Sports.

Wenger menjelaskan, peran yang akan diambilnya di FIFA ini akan menjembatani para pemain mengenai potensi mereka ketika nanti gantung sepatu.

"Berurusan dengan efisiensi pembinaan. Berurusan dengan karier potensial setelah pensiun bagi para pemain, mengedukasi mereka ke pekerjaan potensial setelah mereka berkarier di sepakbola," jelasnya.

"Saya kira ada sesuatu yang mesti dilakukan untuk membantu para pemain kembali dan membantu mereka berkembang dalam sepakbola," tambahnya.

Iklan
0