William Saliba Arsenal 2020-21Getty Images

Dibeli Mahal & Tak Pernah Dimainkan Arsenal, PSV Siap Selamatkan William Saliba

PSV Eindhoven bergerak untuk mengamankan jasa bek terpinggirkan Arsenal William Saliba. Demikian klaim sejumlah laporan d Inggris.

Ada wacana, klub London Utara tersebut tidak keberatan melepas sang bek ke raksasa Eredivisie Belanda itu pada bursa transfer musim dingin mendatang.

Pemain belakang berusia 19 tahun itu belum sekalipun menjalani debut bagi The Gunners setelah dibekukan oleh manajer Mikel Arteta, meski diboyong dengan harga yang cukup mahal untuk pemain seusianya.

Seperti diketahui, Arsenal memboyong Saliba senilai £27 juta pada jendela jual-beli pemain 2019 lalu sebelum dipinjamkan kembali selama setahun di Saint-Etienne.

Beberapa laporan mengklaim, Arteta enggan memainkan Saliba karena dia bukanlah pemain pilihannya, melainkan diboyong semasa rezim pelatih sebelumnya, Unai Emery.

Saliba sendiri dalam waktu dekat akan berbicara empat mata dengan Arteta untuk membahas mengenai kelanjutan nasib dia di Emirates Stadium. 

Football London mengklaim, PSV mulai mendekati Saliba dan berencana memboyongnya dalam waktu dekat. Sang defender diyakini akan tertarik tawaran untuk melanjutkan kariernya di Belanda.

Meski begitu, Saliba pun masih berharap dirinya dipercaya Arteta untuk ambil bagian di tim utama pada paruh kedua musim nanti.

Satu-satunya penampilan Saliba bagi Arsenal di ajang Premier League 2 dan EFL Trophy bersama tim muda. Pemain Prancis itu juga pernah mengklaim dirinya 'dikurung' dari bermain di media sosial.

Arsenal saat ini menghuni urutan ke-15 klasemen sementara Liga Primer setelah berlalu 14 pertandingan. Mereka hanya unggul empat angka dari zona degradasi.

Iklan
0