Martin Odegaard Arsenal vs Tottenham Premier League 2020-21Getty Images

Martin Odegaard Enggan Lanjut Di Arsenal? Ini Jawaban Mikel Arteta

Bos Arsenal Mikel Arteta mengonfirmasi pihaknya sedang dalam usaha untuk membuat status Martin Odegaard jadi pemain permanen di Emirates Stadium.

Kapten timnas Norwegia tersebut dipinjam dari Real Madrid pada bursa transfer musim dingin lalu dan semenjak berseragam The Gunners mampu menunjukkan peran vitalnya di tim.

Para fans Meriam London mendorong agar Arteta mempermanenkan Odegaard. Tetapi sang manajer memahami, untuk melakukan hal ini pihaknya harus berusaha keras untuk meyakinkan Odegaard agar tak balik ke Santiago Bernabeu di pengujung musim nanti.

"Saya tidak suka membaca hal yang tersirat," buka Arteta.

"Saya bicara dengan dia setiap hari. Saya melihat wajahnya, bahasa tubuhnya, dan dia tampak benar-benar bahagia berada di klub ini sekarang," lanjut pria Spanyol tersebut.

"Kontrak kami dengan dia berjalan sampai akhir musim, tapi apa yang harus kami lakukan adalah membuat dia tampil bagus, berkembang dan sebahagia mungkin," jelasnya.

Untuk persoalan transfer, Arteta enggan berbicara lebih jauh. Menurutnya, tugas yang paling penting saat ini adalah membawa klub mengakhiri musim 2020/21 di situasi sebaik mungkin.

Arsenal saat ini terdampar di peringkat sembilan klasemen sementara Liga Primer Inggris, tetapi telah melaju ke perempat-final Liga Europa. Artinya, mereka masih bisa menutup musim ini dengan prestasi.

"Tim ini akan merefleksikan penampilan dengan lebih baik, hasil yang lebih baik. Di akhir musim, kita lihat saja di mana kami berada dan melakukan diskusi [transfer]," tandas Arteta.

Akhir pekan ini, Arsenal akan menjamu Liverpool di Emirates Stadium dalam pertandingan lanjutan Liga Primer.

Saksikan Tayangan Langsung Dan Cuplikan Pertandingan Kompetisi Top Dunia mulai Liga Inggris, Liga Jerman, Liga Belanda, Copa Libertadores, Kualifikasi Piala Dunia hingga UEFA Nations League hanya di www.mola.tv dan Simak Jadwal Lengkap Pertandingan di Instagram @molatv.sport dan  KLIK UNTUK BERLANGGANAN !

Baca juga: Cara Mudah Berlangganan Mola TV & Nonton Siaran Langsung Liga Inggris

Iklan
0