OLEH MUHAMMAD RIDWAN
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, menerima para pemain Persija Jakarta di Balai Kota Jakarta, Minggu (18/2). Kedatangan mereka adalah untuk puncak pawai yang dilakukan usai menjadi juara Piala Presiden 2018.
Puluhan ribu suporter Persija, The Jakmania, turut hadir ke lokasi tersebut. Mereka tak henti-hentinya menyanyikan lagu kebanggaan klub asal ibu kota tersebut dengan lantang.
Bambang Pamungkas dan kawan-kawan sempat kesulitan ketika ingin masuk ke ruangan Balai Kota. Ini lantaran The Jakmania menutupi jalanan, namun akhirnya mereka semua bisa masuk.
"Kita semua warga Jakarta hampir 24 jam ini menikmati kemenangan Persija. Kita merasakan betul musim paceklik 17 tahun, tapi akhirnya kami bisa kembali juara lagi," kata Anies.
"Saya ucapkan terima kasih kepada pelatih, pemain, dan semuanya. Ini berkat proses selama ini, termasuk dukungan dari The Jakmania yang tidak pernah lelah," ia menambahkan.
Selain itu, Anies berharap kalau gelar Piala Presiden ini dapat memacu semangat Persija untuk mendapatkan lebih banyak juara. Mengingat musim ini ada beberapa ajang yang diikuti anak asuh Stefano Cugurra itu.
"Semoga ini bukan akhir dari segalanya, masih ada Liga 1 dan Piala AFC," harap mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan tersebut.


