Benzema Modric Chelsea Real Madrid Champions 06042022Getty

Andalan Real Madrid Karim Benzema Borong Rekor Lawan Chelsea

Karim Benzema besinar terang sebagaimana ia menginspirasi Real Madrid meraih kemenangan 3-1 di markas Chelsea, Kamis (7/4) dini hari WIB tadi.

Di leg pertama babak delapan besar Liga Champions semalam, Benzema mempersembahkan semua gol timnya untuk memperbesar peluang Madrid melangkah ke semi-final.

Performa apik bintang Prancis itu tak cuma mengantar Madrid menang, namun dalam prosesnya ia turut membukukan sejumlah rekor.

Apa Saja Rekor Yang Dibikin Benzema?

  • Striker senior itu menjadi pemain pertama yang mampu mencetak hat-trick melawan Chelsea di Eropa. Hebatnya, ia hanya butuh waktu 46 menit!
  • Benzema adalah pemain Prancis pertama yang mengemas 11 gol di satu musim Liga Champions, mengalahkan capaian Just Fontaine di ajang Piala Eropa pada 1958/59 (sepuluh).
  • Eks Lyon itu bersama Vinicius Junior bekerja sama untuk menciptakan lima gol di Liga Champions musim ini, dan catatan itu lebih banyak dibanding duo lainnya di gelaran kali ini.
  • Tak cuma di situ, Benzema adalah pemain keempat yang sanggup mengemas hat-trick beruntun di Liga Champions setelah Cristiano Ronaldo (2017), Lionel Messi (2016) dan Luiz Adriano (2014).
  • Benzema terlibat dalam terciptanya 50 gol (37 gol, 13 assist) di semua kompetisi untuk kali pertama dalam kariernya di level klub. Di Madrid sendiri, hanya Cristiano Ronaldo (delapan kali) yang mampu melakukannya di abad ke-21.

Tanggapan Benzema

Seusai laga kepada Movistar Plus, Benzema mengatakan: “Ini adalah malam magis, seperti yang kemarin di Santiago Bernabeu melawan Paris (Saint-Germain).

“Hari ini kami bermain untuk menang, untuk menunjukkan bahwa kami adalah Real Madrid. Semuanya berjalan baik untuk kami sebagaimana kami bermain apik, sejak menit pertama hingga akhir.”

Ditanya soal gol mana yang membuatnya puas, ia menambahkan: “Ketiga-tiganya. Semuanya adalah gol yang sangat penting.

“Saya paling senang untuk mencetak gol ketiga karena saya sempat melewatkan satu gol di babak pertama dan saya memikirkan soal peluang tersebut karena ini sangat penting untuk mencetak gol.

“Kemudian saya mendapatkan yang lain dan saya sangat senang.”

Benzema sendiri terpilih sebagai Man of the Match oleh UEFA.

Iklan
0