AlissonGetty Images

Alisson Akan Teken Kontrak Baru Di AS Roma

Kiper AS Roma Alisson dikabarkan akan menolak kesempatan bermain di Liverpool dan memilih meneken sebuah kontrak baru di klub Serie A Italia itu.

Alisson disebut-sebut menjadi target transfer manajer The Reds Jurgen Klopp. Pemain berusia 25 tahun itu tetap menjadi incaran, terlepas apakah Loris Karius atau Simon Mignolet yang mendapat kepercayaan dari sang pelatih.

Dilansir Sky Sports Italia, pihak Giallorossi berusaha menghalangi klub-klub lain yang tertarik dengan Alison dengan akan memberikan perpanjangan kontrak untuk sang kiper.

Menurut kabar, Alisson akan mendapat gaji sekitar £130.000 per pekannya dan kontrak baru itu akan berlaku hingga 2023.

Alisson berpeluang menjadi pilihan utama di bawah mistar gawang tim nasional Brasil di ajang Piala Dunia 2018.

LIMA ARTIKEL TOP PEKAN INI I
1.Memalukan! Wasit Dipukul Sampai Terkapar Di Liga 3
2.Robert Rene Alberts Maklumi Sikap Ferdinand Sinaga
3.Juventus 99,99 Persen Sabet Scudetto Lagi
4.Sergio Ramos: Lionel Messi Tekan Wasit
5.Rangkuman Momen Kontroversial El Clasico
Iklan
0