Gareth Bale Tottenha Hotspur 2020Instagram / garethbale11

Agen Doakan Gareth Bale Kapok Perkuat Real Madrid & Bertahan Di Tottenham Hotspur

Agen pemain pinjaman Tottenham Hotspur Gareth Bale berharap, kliennya ini tak lagi pulang ke klub induknya, Real Madrid.

Winger berkebangsaan Wales ini masih terikat kontrak dengan Los Blancos hingga 2022 mendatang. Meski begitu, dia tampaknya sudah tidak lagi memiliki masa depan di bawah komando pelatih Zinedine Zidane.

Di bursa transfer musim panas ini, dia dipulangkan ke klub yang membesarkan namanya, Spurs, sebagai pemain pinjaman.

Agen Bale pun meminta kepada kliennya itu agar seterusnya memperkuat Spurs tanpa memikirkan pulang ke Santiago Bernabeu meski dirinya masih memiliki ikatan kontrak dua tahun lagi.

"Saya yakin, jika segala sesuatunya berjalan dengan lancar, kami tidak akan menghadapi masalah," tutur agen Jonathan Barnett.

"Ini adalah klub yang dia sangat ingin perkuat. Saya tidak melihat masalah apa pun seandainya dia ingin menambah musim lagi [bersama Spurs]," jelas sang representatif.

"Mudah-mudahan topik ini [kembali ke Real Madrid ketika peminjaman habis] tidak mencuat," tegas Barnett.

Barnett yakin, Bale masih punya sesuatu yang bisa ditawarkan dan dia melihat kliennya ini bisa menemukan kembali bentuk terbaiknya di musim 2020/21 di bawah komando manajer Jose Mourinho.

"Dia bisa mencapai kesuksesan besar di Tottenham, sehingga dia ingin bertahan dan itu adalah kesepakatan yang mudah untuk dituntaskan," imbuh sang agen.

Sepanjang musim lalu, Bale lebih banyak menepi dari tim inti. Selain karena rentetan problem cedera, dia juga sudah tidak masuk dalam rencana pelatih Zidane.

Di seluruh kompetisi periode 2019/20, pemain berusia 31 tahun itu hanya mencatatkan total 20 penampilan, dengan mengemas tiga gol dan dua assist.

Iklan
0