Thibaut Courtois mengaku fokus sepenuhnya untuk menyambut Piala Dunia 2018 bersama Belgia sekaligus mengesampingkan spekulasi transfer.
Kiper milik Chelsea itu dikaitkan dengan kepergian dari Stamford Bridge pada musim panas kali ini, selagi kontraknya bersama klub asal London tersebut masih tersisa untuk 12 bulan ke depan.
Chelsea beberapa waktu lalu dikabarkan telah menghentikan negosiasi terkait perpanjangan kontrak dan hal itu memanaskan rumor kepindahannya ke tim lain. Meski begitu, Courtois berani menjamin bahwa permasalahan ini tidak akan memengaruhi performanya di Rusia.
“Saya pikir dalam dua bulan terakhir di Chelsea saya telah membuktikan bahwa saya tidak peduli dengan spekulasi,” kata Courtois dikutip dari Sky Sports News.
“Saya mengatakan apa yang harus dikatakan soal permasalahan ini. Saya sekarang fokus sepenuhnya ke Piala Dunia. Saya pikir performa saya telah menjadi bukti.”
Di musim 2017/18 kemarin, Courtois sukses mencatatkan 19 clean sheets dari 46 penampilannya untuk Chelsea di semua kompetisi.


