Indonesia vs Filipina - WCQ 2026Getty

Thom Haye Tegaskan Timnas Indonesia Percaya Diri Hadapi Arab Saudi

  • Timnas senior melakoni laga pertama di Arab Saudi
  • Hasil positif sepanjang 2024 menjadi modal bagus
  • Haye tak ingin timnas senior sebatas tim pelengkapa
  • APA YANG TERJADI?

    Timnas Indonesia mempunyai catatan buruk bila bertemu Arab Saudi. Kendati demikian, hal itu tidak menyurutkan ambisi Thom Haye untuk meraih poin pertama di Grup C putaran tiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia melawan tuan rumah Arab Saudi di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, Jumat (6/9) dini hari WIB.

  • Iklan
  • GAMBARAN BESAR

    Tim Merah Putih sudah 14 kali bertemu dengan Arab Saudi sejak 1980 hingga terakhir kali pada 2014, baik dalam pertandingan resmi maupun uji coba. Namun timnas senior belum pernah sekalipun meraih kemenangan, dan hanya bisa bermain imbang dua kali. Arab Saudi pun diperkirakan bakal dengan mudah mengatasi perlawanan skuad Garuda di laga nanti.

  • Thom Haye - Indonesia Vs FilipinaGoal X Getty

    APA YANG DIKATAKAN HAYE?

    “Saya pikir kita telah melihat beberapa perubahan dinamika tim dalam beberapa bulan terakhir. Kami menjadi lebih kuat. Kalian dapat melihat kami tumbuh bersama sebagai sebuah tim,” ujar Haye.

    “Sangat penting bagi kami untuk percaya bahwa kami dapat mencapai hasil ini. Semuanya berawal dari keyakinan dulu, baru kemudian saya rasa Anda akan menjadi lebih kuat.”

  • LEBIH JAUH LAGI

    Haye menambahkan, hasil yang diperoleh timnas senior selepas Piala Asia 2023 di Qatar pada Januari lalu menumbuhkan kepercayaan diri tersebut. Dari empat pertandingan resmi dan satu laga uji coba, timnas senior memperoleh tiga kemenangan, serta masing-masing sekali imbang dan kalah.

    “Kami sangat bangga dengan hasil yang kami peroleh beberapa bulan terakhir. Jadi tentu saja kami sangat senang dengan keberhasilan kami di [putaran kedua] kualifikasi. Namun, itu tidak berhenti di situ,” tegas Haye.

    “Kami percaya satu sama lain, dan pada peluang kami. Jadi di babak berikutnya kami ingin menunjukkan kemampuan kami. Saya menantikan ini dan lawan-lawannya, dan itu merupakan tantangan. Saya suka tantangan, jadi itu bagus.”

0