Haye menambahkan, hasil yang diperoleh timnas senior selepas Piala Asia 2023 di Qatar pada Januari lalu menumbuhkan kepercayaan diri tersebut. Dari empat pertandingan resmi dan satu laga uji coba, timnas senior memperoleh tiga kemenangan, serta masing-masing sekali imbang dan kalah.
“Kami sangat bangga dengan hasil yang kami peroleh beberapa bulan terakhir. Jadi tentu saja kami sangat senang dengan keberhasilan kami di [putaran kedua] kualifikasi. Namun, itu tidak berhenti di situ,” tegas Haye.
“Kami percaya satu sama lain, dan pada peluang kami. Jadi di babak berikutnya kami ingin menunjukkan kemampuan kami. Saya menantikan ini dan lawan-lawannya, dan itu merupakan tantangan. Saya suka tantangan, jadi itu bagus.”