Manchester United memenangkan pertandingan perempat-final Piala FA menghadapi Liverpool secara "gila".
Laga tersebut tampak akan dilanjutkan ke adu penalti, yang mana belum pernah terjadi antara Manchester United dan Liverpool, setelah skor 2-2 bertahan hingga injury time babak tambahan kedua, tetapi Amad Diallo memastikan Setan Merah yang berpesta dan tertawa paling akhir. Ia menjebol gawang Caoimhin Kelleher di menit 121 babak tambahan, setelah melancarkan serangan balik mematikan bareng Alejandro Garnacho.
Dengan kemenangan itu, Man United berhak menyegel tiket semi-final, menyusul rival sekota mereka Manchester City yang sudah terlebih dahulu lolos dengan menggasak Newcastle United.
Dalam undian, kedua klub terpisah satu sama lain, dengan Man United akan menghadapi klub kasta kedua Liga Inggris, Coventry City, sementara Man City berhadapan dengan klub raksasa yang sedang terpuruk Chelsea.
Alhasil, peluang kedua kota Manchester itu untuk melaju dan bertemu di partai puncak terbuka cukup lebar.