Lloris merupakan kiper Los Angeles FC, sedangkan Burki memperkuat St. Louis. Paes sudah menjalani latihan bersama Lloris dan Burki sejak, Senin (22/7).
“Itu adalah sesuatu yang sangat saya nantikan, karena saya sangat ingin belajar dari mereka. Hugo Lloris, pemenang Piala Dunia. Burki, ketika saya mulai menjadi penjaga gawang, bermain luar biasa untuk Dortmund,” ujar Paes.