Ondrej Kudela - Persija Jakarta vs Persita Tangerang 031223Persija Jakarta

Persija Jakarta Ditahan Persita Tangerang, Suporter Ricuh Di Semarang

Persija Jakarta kembali harus puas mendapatkan satu poin setelah bermain imbang 1-1 melawan Persita Tangerang di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Minggu (3/12) malam WIB, pada matchday ke-21 Liga 1 2023/24.

Kegagalan mendulang angka penuh ini membuat posisi Persija tidak beranjak dari peringkat sembilan klasemen sementara dengan 28 poin. Begitu juga dengan Persita yang menempati posisi ke-15 dengan nilai 22.

Setelah pertandingan berlangsung sama kuat dengan skor imbang tanpa gol di babak pertama, Persija akhirnya memecahkan kebuntuan di menit ke-67 lewat tendangan keras Maciej Gajos dari luar kotak penalti.

Persita yang tersengat dengan gol tersebut langsung memberikan respons. Tendangan Ezequiel Vidal pada menit ke-74 mengubah kedudukan menjadi 1-1, dan skor ini bertahan hingga laga usai.

  • PSIS Semarang vs PSS Sleman 031223PSS Sleman

    Kericuhan antarsuporter di Stadion Jatidiri

    Sementara dari Stadion Jatidiri di laga yang berlangsung sore hari, suporter PSIS Semarang dan PSS Sleman terlibat kericuhan menjelang pertandingan berakhir. Kericuhan ini juga membuat CEO PSIS AS Sukawijaya mendapat luka di kepala akibat terkena lemparan batu.

    Insiden memalukan ini berawal dari saling ejek antara suporter PSIS di tribune utara dengan fans PSS di tribune barat. Dikutip laman kantor berita Antara, ketua panitia pelaksana (panpel) pertandingan Agung Buwono mengatakan, sedikitnya 1.600 fans hadir di Stadion Jatidiri, meski sudah ada larangan.

    “[Suporter PSS] Tanpa atribut. Karena jumlahnya banyak, maka dari segi keamanan ditempatkan di tribun barat,” jelas Agung. Kendati demikian, kericuhan antarsuporter tersebut tidak sampai berlanjut ke luar stadion. Petugas keamanan mengupayakan agar situasi kembali kondusif.

    Laga ini dimenangi PSIS melalui eksekusi penalti Carlos Fortes menjelang babak pertama berakhir. Hadiah penalti diberikan wasit menyusul pelanggaran Thales Lira kepada Fortes. Kemenangan ini menempatkan PSIS di peringkat tiga klasemen sementara dengan 37 poin. Sedangkan PSS di posisi ke-13 dengan nilai 23.

  • Iklan
  • Dua tim zona merah bermain imbang

    Pada pertandingan lainnya, dua tim penghuni zona merah, Persikabo 1973 harus puas mendapatkan satu poin setelah bermain imbang 2-2 melawan Bhayangkara Presisi Indonesia FC di Stadion Wibawa Mukti.

    Hasil ini tidak mengubah posisi di zona merah. Persikabo tetap berada di peringkat ke-17 dengan 15 poin, unggul empat angka dari Bhayangkara yang menduduki posisi juru kunci.

    Pertandingan antara Persikabo dan Bhayangkara berlangsung ketat sejak peluit kick-off ditiupkan wasit. Persikabo sempat membuka keunggulan menjelang babak pertama berakhir melalui gol Myat Khaung Khant.

    Namun Bhayangkara mampu membalikkan keadaan lewat brace Junior Brandao pada menit ke-48 dan 54. Frengky Missa membawa laga kembali imbang melalui gol yang dilesakkannya di menit ke-67. Skor 2-2 tidak mengalami perubahan hingga wasit meniup peluit panjang.

0