AC Milan bertemu dengan Monza pada laga lanjutan Serie A Italia malam ini (17/12). Rossoneri yang bertindak sebagai tuan rumah unggul dengan cepat melalui aksi Tijjani Reijnders saat laga baru berjalan dua menit.
Pemain keturunan Indonesia tersebut melakukan aksi individu menusuk kotak penalti dari area tengah, melewati beberapa pemain lawan, sebelum melepas tembakan yang tidak bisa diantisipasi kiper.