Nico Jackson Chelsea

Nico Jackson Adalah Transfer Musim Panas Terbaik Chelsea... Sejauh Ini! 6 Hal Yang Patut Disimak Saat Sang Striker Pimpin The Blues Hancurkan Wrexham

Pemain-pemain muda Chelsea menikmati babak pertama yang solid, dan para veteran memastikan segalanya di babak kedua saat Chelsea mengalahkan Wrexham 5-0 dalam pertandingan pramusim pertama mereka, Kamis (20/7) WIB. Maatsen membuka skor setelah memaksimalkan umpan dari Jackson, yang melewati tiga pemain bertahan sebelum memberikan umpan kepada pemain Belanda itu untuk mencetak gol dari jarak dekat. Keduanya terhubung satu sama lain sebelum paruh waktu, dengan Maatsen sekali lagi mencatatkan namanya di papan skor lewat sepakan dari luar kotak penalti.

Di sisi lain, Wrexham memiliki beberapa momen, tetapi gagal mencatatkan tembakan tepat sasaran meskipun menekan cukup lama di babak pertama.

Mauricio Pochettino melakukan banyak perubahan usai jeda, memasukkan Nkunku, Raheem Sterling dan Ben Chilwell. Mereka mengambil kesempatan itu, tapi wajah baru tersebut akhirnya membantu Chelsea tampil cemerlang. Gallagher menjadi yang pertama, menjadikannya 3-0 dengan tendangan dari tepi kotak penalti dengan sisa waktu 15 menit. Kemudian Nkunku mendapatkan momennya, mencetak gol keempat Chelsea, sebelum memberi assist untuk gol kelima - upaya ciamik dari Chilwell dengan tendangan terakhir laga.

Penampilan pemain baru Chelsea era Pochettino tidak selalu memiliki kendali di sini. Dan pastinya akan ada perubahan skuad lebih lanjut pada pekan-pekan mendatang. Tetapi, dengan pemain-pemain muda mempertaruhkan tempat mereka dan para veteran memberikan pengaruh, sang manajer tidak akan memiliki terlalu banyak keluhan.

GOAL melihat apa yang dapat kita pelajari selama pertandingan di Kenan Memorial Stadium...

Artikel dilanjutkan di bawah ini