FBL-WC-2026-SAMERICA-QUALIFIERS-PAR-BRAAFP

Mimpi Buruk Brasil Berlanjut Usai Disikat Paraguay

  • Brasil gagal mendapatkan poin di Paraguay
  • Mengoleksi empat kekalahan di kualifikasi
  • Gol Gomez memastikan kemenangan Paraguay
  • APA YANG TERJADI?

    Brasil menelan kekalahan keempat di kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Conmebol setelah ditaklukkan tuan rumah Paraguay dengan skor tipis 1-0 di Stadion Ueno Defensores del Chaco, Rabu (11/9).

    Ini menjadi kekalahan pertama Brasil dari Paraguay dalam waktu normal setelah 16 tahun. Terakhir kali Brasil ditaklukkan Paraguay terjadi 16 Juni 2008.

    Brasil mengawali laga dengan buruk di pertandingan ini. Permainan Brasil mudah ditebak, sehingga Paraguay dapat memanfaatkannya untuk membuka keunggulan melalui gol Diego Gomez pada menit ke-20.

    Tim Samba berusaha memperbaiki performa mereka untuk mengejar ketertinggalan di babak kedua. Kendati demikian, upaya mereka tidak membuahkan hasil, sehingga papan skor tidak mengalami perubahan sampai peluit panjang ditiupkan wasit.

  • Iklan
  • GAMBARAN BESAR

    Kekalahan keempat dari lima laga terakhir di kualifikasi Piala Dunia 2026 ini menempati peringkat kelima klasemen sementara dengan sepuluh poin. Di lain sisi, kemenangan ini sangat penting bagi Paraguay, karena di tiga laga sebelumnya hanya mendulang dua imbang dan satu kekalahan. Paraguay kini naik ke posisi tujuh, atau zona play-off inter-confederation selepas mengumpulkan sembilan angka.

  • SELANJUTNYA BUAT PARAGUAY & BRASIL

    Paraguay selanjutnya akan berusaha mempertahankan hasil positif ini kala bertandang ke Stadion Rodrigo Paz Delgado untuk menghadapi Ekuador pada 10 Oktober. Sedangkan Brasil berupaya bangkit demi memperbaiki posisi di klasemen dengan menghadapi tuan rumah Chile di Stadion Nacional Julio Martinez Pradanos pada hari yang sama.

  • SUSUNAN PEMAIN

    Paraguay: Fernandez; Balbuena, Alonso, Alderete, Caceres, Almiron, Villasanti, Enciso, Bobadilla, Gomez, Pitta.

    Brasil: Alisson Becker; Danilo, Marquinhos, Guilherme Arana, Gabriel Magalhaes, Bruno Guimaraes, Lucas Paqueta,, Andre, Vinicius Júnior, Rodrygo, Endrick.

0