PSS Sleman resmi menunjuk Marian Mihail sebagai pelatih baru untuk musim 2023/24 per Kamis (27/4).
Tercatat, PSS menjadi klub Indonesia pertama yang dilatih Mihail. Meski, pada 2019 juru taktik asal Rumania itu sempat kencang dikaitkan dengan PSM Makassar sebagai pengganti Robert Alberts.
"Saya menolak tawaran dari Timur Tengah dan Asia dan memilih PSS Sleman karena saya terkesan dengan proyek klub yang ambisius dan serius," ucap Mihail.
Sebelum akhirnya memilih PSS, Mihail telah menolak tawaran resmi dari klub Malaysia Super League, Perak FC, sebagai direktur teknik.
Siapa Marian Mihail? Berikut ini adalah lima fakta yang terhimpun dari pelatih asal Rumania pertama di Indonesia itu:

