Rashford Ten Hag Osimhen GFXGetty/GOAL

Potensi Kerugian £60 Juta, Pemotongan Gaji & Hambatan Rekrut Pemain Elit: Apa Yang Terjadi Jika Manchester United Absen Di Liga Champions

Manchester United tidak akan kembali gagal lolos ke Liga Champion, bukankah begitu? Oh ya, tentu saja mereka bisa! Tim asuhan Erik Ten Hag itu berada di empat besar Liga Primer Inggris sejak mereka menang 1-0 atas Wolves pada 31 Desember, namun saat mereka bersiap untuk menghadapi tim asuhan Julen Lopetegui, Sabtu (13/5), mereka berada dalam bahaya besar untuk kehilangan posisi keempat yang diincar Liverpool.

United sempat unggul tujuh poin atas Liverpool kurang dari dua pekan yang lalu setelah mengalahkan Aston Villa, namun keunggulan tersebut telah terpangkas menjadi hanya satu poin. Jika mereka gagal mengalahkan Wolves, anak asuh Jurgen Klopp itu akan melompati mereka dengan sebuah kemenangan di Leicester City pada Selasa (16/5) dini hari WIB.

United memiliki satu pertandingan di tangan atas Liverpool. namun ketika The Merseysiders dalam penampilan yang tidak dapat dihentikan, United sedang terjun bebas. Sebuah faktor besar yang membuat mereka kehilangan kesempatan untuk berada di empat besar adalah penampilan tandang mereka yang menghebohkan. Kekalahan beruntun di Brighton dan West Ham membuat mereka telah kalah dalam delapan pertandingan tandang musim ini, sama banyaknya dengan Everton.

Dalam sepuluh pertandingan terakhir, mereka hanya mencetak delapan gol, lebih sedikit dari tim-tim lain di liga. The Red Devils terlihat kelelahan setelah memainkan lebih banyak pertandingan dibandingkan tim mana pun di lima liga top Eropa dan kepercayaan diri mereka sedang menurun, dilambangkan dengan aksi David De Gea saat menghadapi West Ham, serta tendangan Marcus Rashford dan Antony yang tidak tepat sasaran.

Finis di empat besar adalah syarat paling dasar bagi klub seperti United, yang tidak pernah gagal lolos ke Liga Champion selama dua musim beruntun. GOAL, bagaimanapun, melihat konsekuensi yang mungkin terjadi jika mereka kembali gagal lolos ke kompetisi kasta tertinggi Eropa...

Artikel dilanjutkan di bawah ini