PSM Makassar menjamu Hougang United pada lanjutan Grup H Piala AFC musim ini. Pertandingan tersebut dilangsungkan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Rabu (25/10).
Modal positif dibawa PSM untuk pertandingan kontra Hougang United. Juku Eja menghancurkan Arema FC beberapa hari lalu di Liga 1 2023/24 dengan skor tiga gol tanpa balas.
Hanya saja, PSM tampil buruk di Piala AFC. Pasukan Bernardo Tavares menelan dua kekalahan beruntun dari Sabah FC 5-0 dan Hai Phong 3-0.
Alhasil, PSM harus puas menempati juru kunci klasemen. Yakob Sayuri dan kawan-kawan mengemas nol poin dan belum mencetak gol satu pun.
Sebaliknya, Hougang United juga dalam tren oke di Piala AFC. Pada pertandingan terakhir klub asal Singapura tersebut mengalahkan Hai Phong, 2-1 dan untuk sementara menduduki posisi dua klasemen mengumpulkan tiga angka.
Tak ayal, pertandingan tersebut diyakini berjalan sengit. PSM dan Hougang United sama-sama mengincar kemenangan untuk menjaga asa lolos ke babak berikutnya.


