Timnas Indonesia U-16 Piala AFF U-16 2024PSSI

Jadwal Filipina U-16 Vs Indonesia U-16: Live Streaming & Siaran Langsung TV, Prediksi Skor

Timnas Indonesia U-16 memburu kemenangan dalam macthday kedua Grup A Piala AFF U-16 saat menghadapi Filipina demi mengamankan puncak klasemen sementara yang bisa memperlicin langkah mereka ke semi-final.

Anak asuh Nova Arianto mengantongi modal bagus menghadapi pertandingan nanti, karena mereka sukses menekuk Singapura di laga perdana. Namun posisi Indonesia mendapat ancaman dari Laos yang menundukkan Filipina dengan skor 3-0.

Kendati meraih kemenangan, permainan timnas U-16 belum terbentuk secara tim. Sejumlah peluang yang diperoleh tidak berhasil dituntaskan dengan baik. Hal ini tentunya wajib menjadi perhatian Nova.

“Saya yakin ke depannya pemain akan terus berkembang, dan peluang-peluang itu bisa menjadi gol. Kami akan memperbaikinya saat latihan, sehingga ketika melawan Filipina nanti kami lebih siap,” ujar Nova.

Di lain sisi, kekalahan dari Laos membuat Filipina dalam posisi tertekan untuk mendapatkan kemenangan. Sebab, kekalahan bisa membuat laga ketiga mereka sekadar formalitas. Filipina pastinya tidak ingin membuang kesempatan meramaikan persaingan di Grup A.

  • Kapan Jadwal Pertandingan Filipina U-16 Vs Indonesia U-16?

    Pertandingan Filipina U-16 vs Indonesia U-16
    Tanggal Senin, 24 Juni 2024
    Kick-off 19:30 WIB
    Stadion Manahan
  • Iklan
  • Siaran Langsung TV & Live Streaming Filipina U-16 Vs Indonesia U-16

    Pertandingan ini akan disiarkan di stasiun televisi nasional, Indosiar, dan dapat disaksikan melalui aplikasi maupun situs web live streaming Vidio.

    Simak jadwal TV selengkapnya di sini.

    Siaran Langsung/LIVE TV Indosiar
    LIVE Streaming Vidio
  • Prediksi Line-up Filipina U-16

    Prediksi line-up Filipina U-16 (4-4-2):

    PosisiPemain
    Kiper:Francisco Sunico
    Belakang:Mariona Manit, Gauzon Mirasol, Sambalod Fabela, Comendador Dalman
    Tengah:Pasic Poticano, Briones Paulino, Dimapilis Long, Sanchez Panganibaan
    Depan:Balbalin Omitade, Atienza Steen
  • Prediksi Line-up Indonesia U-16

    Prediksi line-up Indonesia U-16 (4-4-2):

    PosisiPemain
    Kiper:M Ichsan
    Belakang:Matthew Baker, I Putu Panji Apriawan, Raihan Apriansyah, Fabio Azka
    Tengah:Evandra Florasta, Daniel Alfredo, Nazriel Afaro, Zahaby Gholy
    Depan:Muhammad Mierza, Fadly Alberto
  • Prediksi Skor

    Filipina U-16 1-3 Indonesia U-16

0