PL-chelsea-aston-villa-20241201(C)Getty images

Jadwal Chelsea Vs Aston Villa: Live Streaming & Siaran Langsung TV, Prediksi Skor

Chelsea berpeluang untuk mempepanjang catatan tak terkalahkan di enam laga beruntun saat menjamu Aston Villa yang sedang tidak dalam performa terbaik mereka.

The Blues mengemas tiga kemenangan dan dua imbang dalam lima laga terakhirnya di semua kompetisi sepanjang November sejak dikalahkan Newcastle United di Piala Liga pada akhir Oktober.

Kemenangan juga bisa membuka peluang bagi Chelsea untuk menduduki peringkat kedua, mengingat Manchester City sedang mengalami keterpurukan, meski Enzo Maresca menyatakan tim asal London ini bukan salah penantang memperebutkan gelar juara Liga Primer.

Namun Chelsea perlu mewaspadai torehan Villa di Stamford Bridge. Dalam empat pertemuan terakhir, Villa sukses masing-masing meraih dua kemenangan dan imbang di hadapan pendukung The Blues.

  • Kapan Jadwal Pertandingan Chelsea Vs Aston Villa?

    Pertandingan Chelsea vs Aston Villa
    Tanggal Minggu, 1 Desember 2024
    Kick-off 20:30 WIB
    Stadion Stamford Bridge
  • Iklan
  • Siaran Langsung TV & Live Streaming Chelsea Vs Aston Villa

    Pertandingan antara Chelsea dan Aston Villa, serta lagaLiga Primer Inggris lainnya dapat disaksikan melalui layanan live streaming Vidio.

    Simak jadwal TV selengkapnya di sini.

    Siaran Langsung/LIVE TV -
    LIVE Streaming Vidio
  • Prediksi Line-up Chelsea & Kabar Tim

    Maresca kembali akan memainkan sejumlah pilar yang sempat disimpan ketika menghadapi Heidenheim di Liga Champions, seperti Cole Palmer, Wesley Fofana, Pedro Neto, dan Marc Cucurella. Namun kapten tim Reece James masih absen di laga ini akibat cedera hamstring. Sementara kondisi Christopher Nkunku dalam pantauan.

    Prediksi line-up Chelsea (4-2-3-1):

    PosisiPemain
    Kiper:Sanchez
    Belakang:Gusto, Fofana, Colwill, Cucurella
    Tengah:Caicedo, Fernandez; Madueke, Palmer, Neto
    Depan:Jackson
  • ENJOYED THIS STORY?

    Add GOAL.com as a preferred source on Google to see more of our reporting

  • Prediksi Line-up Aston Villa & Kabar Tim

    Tim tamu mendapat kabar positif menjelang duel ini, karena kondisi Amadou Onana membaik, dan berpeluang dimainkan. Sedangkan Boubacar Kamara masih memulihkan kebugaran. Ezri Konsa yang hanya duduk di bangku cadangan saat melawan Juventus, berpeluang kembali ke starting XI untuk berduet dengan Pau Torres di sektor tengah.

    Prediksi line-up Aston Villa (4-2-3-1):

    PosisiPemain
    Kiper:Martinez
    Belakang:Cash, Konsa, Torres, Digne
    Tengah:Kamara, Tielemans; Bailey, McGinn, Rogers
    Depan:Watkins
  • Prediksi Skor

    Chelsea 2-1 Aston Villa

0