Antoine Griezmann Atletico Madrid Jadon Sancho Dortmund(C)Getty Images

Jadwal Atletico Madrid Vs Borussia Dortmund: Live Streaming & Siaran Langsung TV, Prediksi Skor

Atletico Madrid dan Borussia Dortmund bukan merupakan tim yang masuk kategori favorit di fase knock out Liga Champions, tapi pertarungan kedua tim di babak pertama perempat-final dipastikan berlangsung menarik.

Atletico akan bertindak sebagai tuan rumah terlebih dulu sebelum bertamu ke kandang Dortmund di leg kedua. Pertarungan mereka bakal berimbang berkaca dari pertemuan terakhir pada musim 2018/19.

Dalam pertandingan fase grup, Atletico sukses memetik kemenangan 2-0 saat menjadi tuan rumah. Namun Dortmund membalasnya dengan skor lebih besar, yakni 4-0 di kandang.

Tim besutan Diego Simeone pun mempunyai modal bagus dalam menatap laga ini, karena meraih kemenangan dalam tandang di LaLiga. Sedangkan Dortmund justru tersungkur di kandang karena dikalahkan VfB Stuttgart 1-0.

Atletico dan Dortmund tentunya akan meningkatkan permainan mereka kala berlaga di Eropa, karena ini menjadi kesempatan untuk merebut tiket di semi-final. Apakah fase grup 2018/19 akan kembali terulang di perempat-final musim ini? Kita akan segera mengetahuinya...

  • Kapan Jadwal Pertandingan Atletico Vs Dortmund?

    Pertandingan Atletico Vs Dortmund
    Tanggal Kamis, 11 April 2024
    Kick-off 02:00 WIB
    Stadion Metropolitano
  • Iklan
  • Siaran Langsung TV & Live Streaming Atletico Vs Dortmund

    Pertandingan ini tidak akan disiarkan di stasiun televisi nasional, tapi dapat disaksikan melalui aplikasi maupun situs web live streaming Vidio.

    Simak jadwal TV selengkapnya di sini.

    Siaran Langsung/LIVE TV -
    LIVE Streaming Vidio
  • Prediksi Line-up Atletico & Kabar Tim

    Kabar tidak sedap datang dari tuan rumah, karena tidak bisa memainkan Memphis Depay yang terpaksa menepi selama empat pekan akibat cedera otot. Tomas Lemar yang sudah mengikuti latihan setelah absen enam bulan, belum siap diturunkan di laga ini. Sedangkan Mario Hermoso diragukan untuk tampil. Atletico kembali mengandalkan Antoine Griezmann dan Alvaro Morata untuk membongkar pertahanan lawan.

    Prediksi line-up Atletico (5-3-2):

    PosisiPemain
    Kiper:Oblak
    Belakang:Lino, Azpilicueta, Gimenez, Witsel, Molina
    Tengah:De Paul, Koke, Marcos Llorente
    Depan:Morata, Griezmann
  • Prediksi Line-up Dortmund & Kabar Tim

    Di tengah situasi tak menguntungkan tuan rumah, Dortmund justru bisa menurunkan kekuatan terbaiknya. Nico Schlotterbeck kembali dimainkan setelah menjalani sanksi akumulasi kartu. Satu-satunya pemain yang diragukan tampil hanya Donyell Malen, karena sedang memulihkan cedera pinggul. Sementara Ramy Bensebaini masih memulihkan lututnya. Sedangkan Niklas Fullkrug yang masih mandul, tetap dipercaya sebagai penyerang tunggal.

    Prediksi line-up Dortmund (4-2-3-1):

    PosisiPemain
    Kiper:Kobel
    Belakang:Ryerson, Hummels, Schlotterbeck, Maatsen
    Tengah:Sabitzer, Emre Can; Sancho, Brandt, Adeyemi
    Depan:Fullkrug
  • Prediksi Skor

    Atletico 2-0 Dortmund

0