Harry Kane England 2024Getty Images

Inggris Hajar Finlandia, Sukacita Ganda Harry Kane

  • Inggris menundukkan Finlandia di Wembley
  • Carsley menjaga torehan positif Inggris
  • Kane mencetak brace di penampilan ke-100
  • APA YANG TERJADI?

    Harry Kane menjadi tokoh utama ketika Inggris mengalahkan Finlandia 2-0 di Stadion Wembley, Rabu (11/9) dini hari WIB, dalam matchday kedua Grup B2 UEFA Nations League.

    Semua mata tertuju kepada Kane setelah ia mencatatkan penampilan ke-100 bersama Inggris. Lebih istimewa lagi, penyerang Bayern Munich itu mencetak brace untuk kemenangan Inggris.

    Inggris yang ingin melanjutkan torehan positif di bawah asuhan Lee Carsley mendominasi permainan di babak pertama. Kendati demikian, mereka gagal mengungguli lawannya.

    Dominasi The Three Lions berlanjut di babak kedua. Kiper Lukas Hradecky yang memperlihatkan penampilan impresif di paruh pertama akhirnya ditaklukkan Kane pada menit ke-57. Kane pun mencatatkan namanya di papan skor untuk kali kedua di menit ke-76 untuk memastikan Inggris meraih kemenangan kedua di Nations League musim ini.

  • Iklan
  • GAMBARAN BESAR

    Meski meraih dua kemenangan beruntun, Inggris berada di peringkat kedua klasemen sementara dengan enam poin. Mereka kalah selisih gol dari Yunani yang berada di puncak selepas mengalahkan Republik Irlandia 2-0. Sedangkan Finlandia menempati posisi juru kunci, karena belum mendulang poin, dan kalah selisih gol dari Irlandia.

  • TAHUKAH ANDA?

    Kane menjadi pemain ketiga yang mencetak gol pada penampilan ke-100 bersama Inggris setelah Wayne Rooney melawan Slovenia pada tahun 2014, dan Bobby Charlton versus Irlandia Utara pada tahun 1970. Kane juga terlibat langsung dalam 85 gol dalam 100 penampilan, yakni 68 gol dan 17 assist. Sementara itu, di laga ini dia mencetak golnya yang ke-26 dan ke-27 dalam 35 penampilan di Wembley untuk negaranya, yang merupakan jumlah terbanyak dari semua pemain Inggris di venue keramat tersebut.

  • SELANJUTNYA BUAT INGGRIS & FINLANDIA

    Inggris berpeluang mengambil puncak klasemen saat menyambut kedatangan Yunani di Stadion Wembley pada 10 Oktober. Sementara Finlandia memburu poin pertama kala menjamu Irlandia di hari yang sama.

  • SUSUNAN PEMAIN

    Inggris: Pickford; Lewis, Konsa, Stones, Alexander-Arnold; Rice, Gordon, Gomes; Grealish, Kane and Saka.

    Finlandia: Hradecky; Uronen, Ivanov, Hoskonen, Stahl; Keskinen, Kamara, Peltola; Jensen, Pukki and Schuller.

0