20240712 Sancho ten Hag(C)Getty Images

'Garis Pemisah Itu Sudah Ditarik' – Erik Ten Hag Berdamai Dengan Jadon Sancho

  • Masa pembekuan Jadon Sancho berakhir
  • Ten Hag memberikan pujian kepada Sancho
  • Berpeluang dimainkan di laga pramusim
  • APA YANG TERJADI?

    Manajer Manchester United Erik ten Hag dan Jadon Sancho sudah melakukan pembicaraan pada pekan lalu. Ten Hag pun menyatakan telah menarik garis pembatas yang memisahkan mereka sejak September tahun lalu, dan kini bekerja bersama-sama menyambut musim baru untuk membawa Setan Merah meraih hasil terbaik di 2024/25.

  • Iklan
  • Jadon Sancho Ten Hagmanutd.com

    GAMBARAN BESAR

    Sancho sudah mengikuti latihan tim di Carrington pada pekan lalu, namun tidak dibawa ke Norwegia untuk melakoni pertandingan pramusim. Sancho tetap berada di Manchester untuk memulihkan kondisi fisiknya. Sancho sebelumnya dipinggirkan dari tim utama, karena perselisihannya dengan Ten Hag. Buntut dari peristiwa itu membuat Sancho dipinjamkan ke Borussia Dortmund pada Januari.

  • Erik ten Hag Man UtdGetty

    APA YANG DIKATAKAN TEN HAG?

    “Seperti yang kami katakan, kami sudah menarik garis pembatas. Manchester United membutuhkan pemain bagus, dan Jadon adalah pemain bagus. Kami telah menarik garis itu, dan kami melangkah maju,” kata Ten Hag dikutip laman Manchester Evening News.

  • SELANJUTNYA BUAT SANCHO

    Pernyataan Ten Hag membuat Sancho mempunyai peluang menjadi bagian penting di dalam ti. Setelah absen dalam laga pramusim melawan Rosenborg, Sancho kemungkinan besar melakoni laga perdananya bersama Man United ketika beruji coba melawan Rangers pada 20 Juli.

0