Pelatih Heerenveen, Kees Van Wonderen, mengungkapkan alasannya mengizinkan Tjoe-A-On membela timnas U-23. Pelatih yang disebut akan digantikan Robin van Persie ini mengatakan, Tjoe-A-On akan lebih baik berada di timnas U-23 dibandingkan di Heerenveen.
“Kita tidak bisa membayakan bagaimana besarnya sepakbola dan turnamen itu (Piala Asia U-23) buat negara mereka (Indonesia). Nathan mungkin akan berada di bangku cadangan selama 90 menit melawan PSV, tapi di lain sisi dia bisa mendapatkan pengalaman bagus bersama Indonesia [U-23]. Itu keputusan yang kami ambil,” jelas Van Wonderen.